Telaga Pucung Banyumas

Image result for telaga pucung
Memang pantas kami beri julukan Kota Seribu Mata Air untuk daerah Purwokerto ini, satu lagi obyek wisata yang berada sekitar 15 Km sebelah barat kota Purwokerto, obyek wisata yang berdekatan dengan curug Cipendok ini diberi nama Telaga Pucung.
Telaga Pucung telah menjadi salah satu andalan Kabupaten Banyumas untuk menyedot wisatawan dalam kategori alam pegunungan selain wisata Baturaden.
Telaga Pucung mempunyai luas satu hektare yang berada dalam wilayah Perhutani Kesatuan Pamangkuan Hutan (KPH) Banyumas Timur, air yang jernih dan hutan alami dengan dikelilingi pohon damar ini akan cocok untuk di jadikan Camping Ground bagi para wisatawan yang suka dengan petualangan di alam bebas.
Telaga Pucung yang berada dalam kawasan hutan masih memiliki hewan endemik sejenis monyet berwarna abu-abu yakni monyet rek-rek, selain monyet telaga pucung ini menyuguhkan suasana berupa nyayian suara burung langka lain yakni Elang Jawa yang sering berputar di atas telaga.
Image result for telaga pucung
Dinas KPH Banyumas Timur telah memberikan fasilitas parkir, tempat istirahat, kamar mandi dan telah memberikan label pada nama-nama pohon yang berada di sekitar telaga pucung, dengan tujuan untuk para pelajar yang datang dapat mengetahui jenis-jenis tanaman yang ada di sekitar telaga.

Telaga Pucung menjadikan wisatawan yang datang akan merasa damai, karena jauh dari hiruk pikuk perkotaan.
Image result for telaga pucung
Image result for telaga pucung
Image result for telaga pucung

Komentar

Postingan Populer